Siapa yang pertama kali jalan-jalan hanya berdua bersama pasangan ketika berbulan madu nanti? Nah ada beberapa “kejutan” yang siap menanti. Yuk bersiap-siap menerima kejutan tersebut.
Kalau kata pepatah, ketika berjalan-kalan kamu akan mengenal karakter seseorang yang sesungguhnya. Oleh karena itu ketika kamu jalan-jalan pertama kali dengan pasangan, kamu akan mendapatkan kejutan-kejutan baru yang akan membuat kalian saling mengenal lebih dalam lagi.
Nah ini beberapa contoh kejutan yang mungkin akan kamu temukan:
Ternyata pasangan kalian lebih rapi atau malah lebih berantakan di kamar

Yes, mungkin terlihat masalah kecil tapi terkadang bisa bikin berantem pasangan. Apalagi jika salah satu dari kalian tipe yang sangat rapi dan semua tertata sempurna dan pasangan kalian sebaliknya, itu semua baru diketahui ketika menginap di hotel.
ps: kebiasaan ini akan berlanjut hingga setelah berbulan madu, jadi bisa dibicarakan dengan baik-baik supaya tidak jadi masalah besar di kemudian hari
Ternyata kalian memiliki tipe kegiatan yang berbeda

Bagus jika sudah dibicarakan sebelumnya sehingga sudah memiliki ekspektasi, tapi jika belum kamu bisa menemukan ternyata kalian memiliki kesukaan aktivitas yang berbeda. Misalnya, kamu lebih suka jalan-jalan yang tenang dan santai, tetapi pasangan lebih suka petualangan dengan mengunjungi banyak tempat dalam satu hari. Yuk dibicarakan terlebih dahulu sebelum berbulan madu sehingga semua keinginan bisa terakomodasi dengan baik.
Ternyata kalian bisa kehabisan bahan pembicaraan

Setelah beberapa hari selalu bersama seharian, mungkin kalian akan kehabisan pembicaraan. Ada pula yang merasa awkward karena biasanya selalu pergi ramai-ramai bersama teman dan ketika berbulan madu hanya berdua saja.
Ternyata pasangan kalian tidurnya mendengkur

Mendengkur atau tidak akan baru diketahui pertama kali ketika tidur bersama. Bisa jadi pasangan kalian punya kebiasaan mendengkur dengan keras, apakah akan mengganggu atau tidak? Semuanya tergantung kalian.
Ternyata kalian akan bertengkar atau berargumen

Bulan madu bukan berarti 100% tidak akan terjadi pertengkaran. Bersiaplah untuk menyelesaikan masalah tersebut dengan cepat karena kalian sedang berlibur dan tidur di tempat yang sama. Tentu tidak seru jika ada pertengkaran karena akan membuat suasana jadi tidak nyaman
Nah supaya tidak terlalu kaget nanti ketika berbulan madu, persiapkan perjalanan bersama dan banyak ngobrol. Pasti seru! Selamat berbulan madu para pasangan